Warga antusias untuk menangkap si hantu kuyang karena memang keberadaan hantu kuyang biasanya jadi pertanda yang buruk menurut kepercayaan warga Kalimantan.
Terlepas dari benar atau tidaknya video tersebut, mitos mengenai hantu kuyang sudah lama beredar dan jadi cerita rakyat di sekitar Kalimantan.
Hantu kuyang sendiri dipercaya berwujud kepala manusia (wanita) berambut panjang tanpa tubuh yang lengkap dan hanya jeroan (paru-paru dan usus) terburai.
Kuyang dipercaya terbang untuk mencari darah bayi atau darah wanita yang usai melahirkan demi menambah kekuatannya.
Makhluk ini beberapa kali diisukan terlihat di Kalimantan. Tahun 2017 lalu, warga Balangan, Kalimantan Selatan juga sempat geger karena pengakuan warga yang melihat Kuyang terbang.
Kuyang juga dipercaya sebenarnya bukan makhluk gaib, melainkan manusia biasa yang mempraktikkan ajaran ilmu hitam demi kepentingannya sendiri.
Bahkan menurut warga Kalimantan, Kuyang juga berwujud manusia normal di pagi hari dan beraktifitas seperti biasa.
Hanya saja saat malam, atau saat ada tetangga yang melahirkan, kuyang akan terbang mencari darah persalinan.
BERITA LENGKAP DI HALAMAN BERIKUTNYA
Halaman Berikutnya